Kapolsek Medan Helvetia Kunjungi Rutan Kelas I Medan, Apresiasi Program Pembinaan Kemandirian Warga Binaan

LIPUTAN 1

- Redaksi

Kamis, 30 Oktober 2025 - 10:36 WIB

5036 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Medan – Rutan Kelas I Medan Kanwil Ditjenpas Sumut, menerima kunjungan Kapolsek Medan Helvetia, Kompol Nelson Sipahutar, beserta jajaran pada Rabu (29/10/2025). Kunjungan ini disambut langsung oleh Kepala Rutan Kelas I Medan, Andi Surya, bersama pejabat struktural dan staf Rutan.

Kegiatan yang berlangsung di lingkungan Rutan Kelas I Medan tersebut merupakan bagian dari silaturahmi dan koordinasi antara jajaran kepolisian dengan pihak pemasyarakatan. Selain mempererat hubungan kelembagaan, kunjungan ini juga menjadi sarana memperkuat sinergi dalam bidang pembinaan, keamanan, serta dukungan terhadap kegiatan positif warga binaan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam kunjungan tersebut, Kapolsek Medan Helvetia meninjau langsung layanan kunjungan bagi warga binaan serta berbagai unit kegiatan kerja di bidang pembinaan kemandirian. Beberapa area yang dikunjungi antara lain unit pembuatan roti dan produk pangan olahan, pembuatan kerajinan tangan seperti anyaman, papan nama, sandal, dan tas, serta berbagai produk UMKM hasil karya warga binaan yang menjadi bagian dari program pembinaan Rutan Kelas I Medan.

Kompol Nelson Sipahutar mengapresiasi upaya Rutan Kelas I Medan dalam mengembangkan program pembinaan yang produktif dan bermanfaat bagi warga binaan. “Kami sangat mendukung kegiatan positif yang dijalankan di Rutan Medan. Program pembinaan seperti ini tidak hanya membekali keterampilan, tetapi juga membentuk karakter warga binaan agar siap kembali ke masyarakat,” ujarnya.

Kepala Rutan Kelas I Medan, Andi Surya, menyampaikan terima kasih atas kunjungan dan dukungan yang diberikan oleh Polsek Medan Helvetia. “Sinergi dengan aparat penegak hukum sangat penting bagi kami, baik dalam menjaga keamanan maupun mendukung keberlanjutan program pembinaan. Kami berharap kerja sama ini dapat terus berlanjut dalam berbagai bentuk kegiatan positif,” ungkapnya.

Melalui kegiatan ini, terjalin koordinasi yang baik antara Rutan Kelas I Medan dan Polsek Medan Helvetia, serta direncanakan tindak lanjut kerja sama dalam bentuk kegiatan pembinaan atau penyuluhan hukum dan kamtibmas bagi warga binaan.

Dengan adanya dukungan dari berbagai pihak, Rutan Kelas I Medan terus berkomitmen menciptakan lingkungan pembinaan yang aman, produktif, dan bermartabat bagi seluruh warga binaannya.(AVID/rel)

#pemasyarakatanpastibermanfaat
#pemasyarakatansumut
#kemenimipas
#ditjenpas
#pemasyarakatan
#infoimipas
#rutanmedan
#rutan1medan

RAGUSTA BERSERI
BERSIH, SEHAT, RAPI DAN INDAH

Berita Terkait

Anak Asuh Kapolri Ini Bikin Heboh Dunia Kampus! Ja’far Hasibuan Juara Workshop AI di USU
Rutan Kelas I Medan Tandatangani Komitmen Bersama: Perkuat Integritas dan Antinarkoba di Lingkungan Pemasyarakatan
Sidang Etik Kompol DK Segera Digelar
Isu Rutan I Medan Jadi Sarang Narkoba Ternyata HOAKS, Mantan Warga Binaan dan Aktivis Nasional Angkat Bicara
Razia Gabungan Rutan Kelas I Medan Bersama TNI-Polri: Wujud Sinergi Jaga Keamanan dan Ketertiban
Tegas! Isu Narkoba di Rutan Medan Dipastikan Hoaks: Mantan Warga Binaan dan Aktivis Anti Narkoba Nasional Buka Suara
Karutan Kelas I Medan Hadiri Kunjungan Reses Komisi XIII DPR RI di Sumut
Rutan Kelas I Medan Gelar Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila

Berita Terkait

Sabtu, 1 November 2025 - 16:53 WIB

Kunjungan Bersejarah Bupati Salim Fakhry Bangkitkan Semangat Baru di SMP Negeri 3 Lawe Alas

Senin, 20 Oktober 2025 - 00:28 WIB

LSM LIRA Minta Kapolda Aceh Usut Dugaan “Tangkap Lepas” Bandar Narkoba oleh Oknum Polres Aceh Tenggara

Rabu, 8 Oktober 2025 - 23:54 WIB

Jupri Yadi Desak Kejari Usut Tuntas Realisasi Dana BOK dan JKN di Aceh Tenggara yang Diduga Sarat Kejanggalan

Rabu, 8 Oktober 2025 - 20:11 WIB

Musyawarah Dusun dan Penyaluran BLT Tahap IV, Cara Desa Kuta Buluh Bangun Transparansi dan Kebersamaan

Rabu, 1 Oktober 2025 - 20:31 WIB

Terkait Isu Penyimpangan Dana BOS, PPKMA Dorong Media untuk Sajikan Berita yang Berimbang dan Bertanggung Jawab

Sabtu, 27 September 2025 - 14:19 WIB

Bupati Fakhry Lantik 4 Pejabat Eselon II, Tegaskan Komitmen Kinerja dan Integritas

Sabtu, 27 September 2025 - 04:21 WIB

Tinjau Ulang Anggaran Pendidikan! SD Negeri Lawe Bekung Contoh Proyek Tanpa Kontrol Serius

Rabu, 24 September 2025 - 17:13 WIB

PT Kocan Mutiara Sawit Bangun Pabrik Berkapasitas 300 Ton per Hari, Bupati Tegaskan Potensi Sawit Aceh Tenggara Harus Dioptimalkan

Berita Terbaru

Daerah

Wow… Ada Apa Proyek Min Dua Takalar Pada Roboh

Rabu, 5 Nov 2025 - 18:52 WIB